Camping Ground Tikus Emas

Relawan Eksis Datangi Kejari Pangkalpinang

09, April 2018 - 01:45 PM
Reporter : adithan
Relawan Endang Kusumawaty-Ismiryadi (Eksis) mendampingi Cawako EKSIS Dodot saat penyerahan berkas P21 kepada kejaksaan negeri kota Pangkalpinang, Senin (09/04/2018).
Relawan Endang Kusumawaty-Ismiryadi (Eksis) mendampingi Cawako EKSIS Dodot saat penyerahan berkas P21 kepada kejaksaan negeri kota Pangkalpinang, Senin (09/04/2018).

Bangkaterkini.com, Pangkalpinang --- Kejaksaan negeri kota Pangkalpinang, di datangi puluhan relawan Endang Kusumawaty-Ismiryadi (Eksis) calon Walikota dan calon Wakil Walikota Pangkalpinang, saat penyerahan berkas P21 dari pihak kepolisian kepada pihak kejaksaan negeri kota Pangkalpinang.

Edi Kasim Ketua Tim Berkibar menyampaikan kehadiran mereka bersama koordinator kelurahan Berkibar, tak lain mendampingi Cawako EKSIS Dodot saat penyerahan berkas P21 kepada kejaksaan negeri kota Pangkalpinang.

" Kehadiran Kami disini mewakili relawan Berkibar untuk memantau proses penyerahan P21 agar berjalan lancar dan tanpa ada tekanan intervensi dari pihak luar yang ingin memanfaatkan kasus ini " Ujarnya, kepada media Senin (09/04/2018).

Kasus yang menimpa Cawawako paslon EKSIS itu dikarenakan Panwaslu Kota Pangkalpinang melaporkan kepada pihak Polresta Pangkalpinang dugaan pelanggaran money politik, berupa pengisian token listrik kepada masyarakat saat Ismiryadi yang akrab disapa Dodot dituduh telah mengisi pulsa token listrik PLN senilai 20 ribu kepada relawan Berkibar.

Meskipun di ketahui pengisian token listrik itu dilakukan dirumah ketua PAC Partai PKB Kecamatan Rangkui kota Pangkalpinang, padahal partai PKB salah satu partai politik pengusung Paslon EKSIS.

Berita Terkait