Camping Ground Tikus Emas

Pjs Walikota Melanggar Komitmennya

28, May 2018 - 07:24 PM
Reporter : adithan
Ahmad Amir, Anggota DPRD Kota Pangkalpinang, fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Ahmad Amir, Anggota DPRD Kota Pangkalpinang, fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Pjs Walikota Pangkalpinang, melanggar komitmen pertama nya saat di tunjuk sebagai pjs, yakni seorang ASN dilarang ikut dalam politik.

Hal tersebut ditegaskan oleh Ahmad Amir, Anggota DPRD Kota Pangkalpinang, fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Dirinya mengungkapkan, terkait kegiatan peningkatan kualitas pemahaman, pengamalan dan pembinaan kerukunan beragama melalui kegiatan Nuzul Qur'an 1439 H/2018 M, yang diselenggarakan oleh Baznas jelas akibat Pjs yang ingin membuat ulah.

" Pjs telah komitmen saat pertama di angkat menjadi Plt yakni seorang ASN dilarang ikut serta dalam politik praktis, dan Pjs kemarin mengingkarinya," ungkapnya kepada media, di Kantor DPRD Kota Pangkalpinang, Senin (23/05/2018).

" Beliau sendiri yang melanggar ucapan tersebut, dan kelihatannya dia berpihak kepada salah satu Paslon yang hadir tersebut," sesalnya.

Dirinya juga mengatakan kesal dan kecewa dengan pola tingkah seorang ASN yang diutus menjadi pjs Pangkalpinang tersebut," Harapan kita dengan ia turun dari Provinsi ke Pangkalpinang, supaya dapat memberi angin segar dan bisa menetralisir kondisi politik yang cukup panas di Pangkalpinang" jelasnya.

" Artinya oknum ASN ini telah melanggar etika dan melanggar ucapan nya sendiri " tutupnya.