Camping Ground Tikus Emas

Pelantikan Wako dan Wawako Pangkalpinang, Ini Pesan Gubernur Babel

15, November 2018 - 11:24 AM
Reporter : adithan
Gubernur Babel, Erzaldi Rosman saat melakukan pelantikan kepada Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang 2017-2023 terpilih, Kamis (15/11/2018).
Gubernur Babel, Erzaldi Rosman saat melakukan pelantikan kepada Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang 2017-2023 terpilih, Kamis (15/11/2018).

Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman melakukan pelantikan kepada Walikota Pangkalpinan, Maulan Aklil dan Wakil Walikota Pangkalpinang, M. Sopian periode 2018-2023, di Ruang Rapat Pasir Padi Provinsi Babel, Kamis (15/11/2018).

Dalam sambutannya, Gubernur Babel Erzaldi Rosman, Bahwasanya pelantikan ini merupakan proses secara resmi untuk molen dan Sopian melaksanakan tugasnya sebagai Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang.

" Mudah - mudahan sesuai dengan tagline keduanya yakni senyum ini,  sebagai awal mula membangun Pangkalpinang, membuat masyarakat Pangkalpinang menjadi tersenyum, selama pekerjaan tersebut, dapat membantu atau memberikan yang terbaik kepada orang banyak, insya Allah di Ridhoi ALLAH SWT," ungkapnya.

" Jangan hitung - hitungan dalam membantu, kerja itu selalu diniatkan dengan ibadah. Bekerja tanpa pamrih, terus beribadah. Ini lah makna dari kepemimpinan," pungkasnya.

Dirinya juga menegaskan, Tanggung jawab yang luar biasa, wajah Pangkalpinang harus berubah secara cepat. Terutama terkait banjir bukan merupakan Permasalahan di Pangkalpinang saja, namun juga permasalahan Kabupaten lain.

" Ayo bersatu, bersama membangun Babel melalui Kabupaten Kota masing-masing. Provinsi support untuk membantu masalah yang ada di Kabupaten Kota yang ada di Babel," ajaknya.

Lanjutnya, jangan sampai melakukan perubahan tanpa memikirkan sejarah, jangan sampai wajah historikal itu hilang, " Seperti Taman sari sudah berubah drastis, Taman Sari dulunya angker, itu yang hilang. Padahal sangat lumayan dengan suasana anker tersebut, bisa menjadi daya tarik untuk orang-orang mengunjungi nya," jelasnya.

" Jadikan Kota Pangkalpinang ini kalau orang datang tidak membuat stress. Rumah pun bentuk nya harus bagus, dan ini tugas pengawasan oleh Satpol PP yang benar-benar harus dijalankan," tegasnya.

Kemudian terkait Tempat Pembuangan Akhir (TPA), Dirinya meminta kepada Walikota dan Wakil Walikota baru untuk segera diselesaikan, Pasalnya ketika angin mengarah ke Air Port, Kantor Gubernur, dan permukiman warga bau nya sangat luar biasa.

Lebih lanjut, Permasalahan yang ada yakni mengenai Sumber Daya manusia. Pasalnya bukan Pangkalpinang saja yang mengalami masalah terkait SDM namun juga Provinsi, maupun Kabupaten lain. " Tapi bagi saya siapa yang bisa melayani masyarakat itu lah yang di pakai dan bisa Bekerja cepat sesuai peraturan," terangnya.

Dirinya pun mengungkapkan Selamat kepada Walikota dan Wakil Walikota Pangkalpinang yang dilantik, dan berpesan Do'a istri sangat luar biasa, " Semoga Pangkalpinang jauh lebih baik di tangan Molen dan Sopian, selamat bekerja, dan visi misi yang sudah dijanjikan bisa berjalan dengan baik," harapnya.

" Mari kita berusaha menciptakan cahaya untuk orang lain, tidak mungkin cahaya yang kita berikan, orang lain tidak memberikan sinar cahaya nya juga," tutupnya.