Camping Ground Tikus Emas

Peringati Maulid Nabi, Ponpes Hidayatusalikin Gelar Do'a Untuk Negeri Bersama Ulama Besar Dunia

25, November 2018 - 12:30 AM
Reporter : adithan
Dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan haul akbar, Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Hidayatussalikin Air Itam Pangkalpinang gelar doa bersama untuk Negeri, yang akan digelar pada Minggu (25/11/2018) malam nanti.
Dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan haul akbar, Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Hidayatussalikin Air Itam Pangkalpinang gelar doa bersama untuk Negeri, yang akan digelar pada Minggu (25/11/2018) malam nanti.

Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan haul akbar, Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Hidayatussalikin Air Itam Pangkalpinang gelar doa bersama untuk Negeri, yang akan digelar pada Minggu (25/11/2018) malam nanti.

Dalam Kegiatan tersebut, menghadirkan ulama dunia Prof. Dr. Syaikh Muhammad Fadil Al-Jailani Turkey yang merupakan cucu ke 25 dari Syaikh Abdul Qodir Al - Jailani dan Habib Umar al-Muthohar Semarang.

Pengasuh Ponpes Hidayatusalikin, KH. Jakfar Shiddiq mengatakan kegiatan tersebut mengundang semua elemen masyarakat lintas agama, se - Bangka Belitung.

" Kegiatannya Doa untuk negeri, kami mengundang dan mengajak semua masyarakat Kepulauan Bangka Belitung bukan hanya orang muslim saja namun lintas agama. Ini menujukkan Rahmatan Lil Alamin. Karena Negeri ini milik semua suku, semua agama yang ada di negeri ini," ungkapnya kepada Bangka Terkini saat ditemui di kediamannya, Sabtu (22/11/2018).

Lanjutnya, juga menerangkan selain pentingnya peringatan maulid nabi, juga penting sekali ukhuwah yang perlu diikuti dari pada akhlak Nabi Muhammad, terlebih di tahun politik saat ini.

" Hiruk pikuk di tahun politik, berkaitan dengan sara, dan lain sebagainya, kita perlu mengingatkan pentingnya ukhuwah insaniyah, ukhuwah wathoniyah, ukhuwah islamiah. Itulah esensi akhlak Rasul sehingga kita panjatkan doa bersama untuk negeri yang kita cintai ini," tegasnya.

Lebih lanjut, Acara inipun dilaksanakan juga di Kepulauan Belitung dengan tujuan agar, bukan hanya doa namun untuk kebaikan bersama.

" Oleh karenanya kegiatan ini, kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menghadirinya baik yang tertulis maupun tidak, tanpa terkecuali. Insyaallah kita mendapat syafaat dan keberkahan dalam kegiatan ini," tutupnya.