Camping Ground Tikus Emas

Peringati Hari Kartini, Radmida 'IRT Kodrat Wanita, Tapi Depan Publik Gunakan Peran Seperti Laki -Laki'

22, April 2019 - 12:00 PM
Reporter : adithan
Foto : Ist
Foto : Ist

Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Sekretaris Daerah (Sekda) Pangkalpinang, Radmida Dawam meminta para ASN, khususnya perempuan dapat bekerja lebih maksimal dan jangan terkesan bekerja sekedarnya saja.

Amanat tersebut disampaikannya, pada apel rutin dan juga peringatan Hari Kartini, di Halaman Pemkot Pangkalpinang, Senin (22/04/2019).

Dikatakannya, Kartini merupakan tokoh perempuan yang tidak mudah menyerah dalam menghadapi segala rintangan, " Saya harap R.A Kartini dapat menjadi motivasi bagi ASN kota Pangkalpinang, agar tidak bekerja sekedarnya saja," tegasnya.

" Tugas perempuan saat menjadi ibu rumah tangga di rumah memang menjadi kodrat yang tidak bisa dihindari, namun didepan publik perempuan harus memakai peran yang sama dengan laki-laki," tegasnya.

Radmida juga mengajak seluruh perempuan di kota Pangkalpinang untuk berperan serta dalam pembangunan di kota Pangkalpinang serta mampu mewujudkan kota Pangkalpinang untuk lebih baik lagi.

" Mari kita berperan dalam peran publik agar bisa memajukan pembangunan di kota Pangkalpinang ini," tutupnya.