Camping Ground Tikus Emas

Nelayan Asal Bangka Yang Hilang 'Dul Congek' Belum Juga Ditemukan

26, February 2020 - 05:56 PM
Reporter : adithan
Pencarian nelayan asal Bangka yang hilang, pada Minggu (23/02/2020) lalu.
Doc : WA Grup Pusdalops BPBD Bangka Belitung
Pencarian nelayan asal Bangka yang hilang, pada Minggu (23/02/2020) lalu.

Berita Bangka Belitung - Bangka Terkini, Sungailiat --- Info Terkini terkait pencarian lanjutan terlapor nelayan hilang atas nama Abdullah alias Dul Congek bin abu hafaz, 33 tahun, alamat Parit Padang Sungailiat Kabupaten Bangka, belum juga ditemukan.

Diketahui, Dul Congek dikabarkan melaut pada Minggu (23/02/2020) dan belum kembali hingga saat ini, Rabu (26/02/2020).

Kepala BPBD Kabupaten Bangka, Muhammad Ansori Muslim mengatakan pihaknya bersama tim gabungan akan tetap terus melakukan pencarian semaksimal mungkin.

" Kami berharap pihak keluarga lebih tabah dan diberikan kesabaran serta tentunya terus berdo'a, mudah - mudahan usaha kita mendapatkan hasil yg terbaik," ucapnya saat dikonfirmasi Bangka Terkini melalui pesan singkat Whatsapp, Rabu (26/02/2020).

Lanjutnya, adapun upaya yang telah dilakukan mulai hari ke1, Setelah diupaya pencarian dan penyisiran yang telah dilakukan tim gabungan, 24 Februari 2020 hingga Pukul 17.00 Wib terhadap nelayan yang hilang masih nihil.

Begitu juga Hari ke2, ditambahkannya telah dilakukan pencarian lanjutan hingga hari ini, Rabu 26 Februari 2020, tim gabungan yg di komandoi Basarnas, sudah melakukan pencarian penyisiran kembali, namun masih Nihil.

Lebih lanjut, Dirinya juga mengatakan untuk laporan pada beberapa posko yakni pada Posko 1 Pantai Tapak Dewa depan semujur Tj Gunung dan Posko 2 di Pangkal Jembatan Batu Rusa hasil sementara, terpantau masih nihil.

" Semua Posko dalam laporannya juga sama yakni Nihil, tapi pencarian akan tetap dilanjutkan besok mulai dari Pukul 07.00 WIB," pungkasnya.

Saat ini, ditambahkannya juga cuaca terutama terpantau diperairan SGT ekstrim, angin kencang gelombang tinggi dgn hujan intensitas sedang dan lebat. " Kepada para Nelayan lainnya harap lebih berhati - hati dan mawas diri sebelum memutuskan melaut apalagi menggunakan perahu - perahu kecil," himbaunya. (AsF)

Terbaru
Tempat Billiard di Bangka

Tempat Billiard di Bangka B9 Billiard & Cafe

Berita Bangka
Sunat pada Anak Laki-laki

Usia Ideal untuk Sunat pada Anak Laki-laki

Berita Bangka
PANGKALPINANG - d'lab Coffee and Eatery Pangkalpinang Hadirkan Konsep Aesthetic,

Coffee Shop dipangkalpinang & working space

Pangkalpinang