Camping Ground Tikus Emas

Tim KKN UBB, Ikut Serta dalam Kegiatan Posyandu Langlang Buana Desa Kimak

25, July 2020 - 01:17 PM
Reporter : adithan
Doc (tim KKN UBB di Desa Kimak)
Doc (tim KKN UBB di Desa Kimak)

BANGKA TERKINI - KABUPATEN BANGKA --- Kelompok KKN UBB Desa Kimak, turut serta dalam menjalankan program dari Posyandu Langlang Buana Desa Kimak, Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka, Jum'at (24/07/2020).

Kegiatan tersebut diikuti oleh Mahasiswa UBB dalam kegiatan KKN yang bertemakan " Membangun Desa Kimak Yang Unggul dan Bersinergi Dalam Tatanan New Normal ", yang diharapkan mampu mengurangi dan mengatasi dampak dari covid-19 yang dirasakan khususnya masyarakat Desa Kimak.

Diketahui, kegiatan ini juga merupakan kali keduanya, dimana sebelumnya Tim KKN UBB Desa Kimak juga sudah membantu di Posyandu Hasanuddin khusus Balita pada (17/07/2020) kemarin. Kemudian dilanjutkan pada Kegiatan yang sama di Posyandu Lalang Buana Desa Kimak khusus untuk para lansia, yang di koordinasikan secara langsung oleh Mina Wati selaku Sarjana Bangun Desa.

Diakui Bidan Desa, Munaliza, kegiatan Posyandu Langlang Buana sempat terhenti dari bulan maret 2020 akibat dari dampak covid-19. " Kegiatan posyandu ini baru kita mulai kembali, karena himbauan dari pemerintah untuk tidak melakukan perkumpulan yang akan membahayakan kesehatan di masa pandemi ini. Menuju “New Normal” kegiatan posyandu telah dibuka kembali dengan tetap mematuhi protokol kesehatan," ungkapnya.

Kegiatan di posyandu Desa Kimak sangat menekankan protokol kesehatan dimana peserta KKN tidak hanya di anjurkan menggunakan masker saja melainkan diwajibkan menggunakan Face Shild.

" Kegiatan dalam posyandu tersebut kami membantu dalam mengukur berat badan, tinggi badan, lebar pinggang, pencatatan, dan memberikan sari kacang hijau kepada peserta posyandu yang  tidak memiliki gula darah tinggi. Sebelum peserta posyandu masuk ke dalam ruangan mereka harus mencuci tangan dan juga harus menggunakan masker. Para petugas di dalam pun menggunakan kaca mata/face shild serta menggunakan masker. Kegiatan ini dilakukan dengan tetap menjaga protokol kesehatan demi memutuskan mata rantai penyebaran covid-19," ujar Alda selaku penanggungjawab program KKN Posyandu tersebut.

" Kami (Mahasiswa KKN Desa Kimak_red) berharap agar kegiatan posyandu akan terus berjalan dengan baik dan lancar. Kami juga bersedia turut membantu dalam kegiatan tersebut sehingga kembali menjadi normal," pungkasnya.

Penulis : Siti Sarinah (Peserta KKN UBB di Desa Kimak) 

Terbaru
Tempat Billiard di Bangka

Tempat Billiard di Bangka B9 Billiard & Cafe

Berita Bangka
Sunat pada Anak Laki-laki

Usia Ideal untuk Sunat pada Anak Laki-laki

Berita Bangka
PANGKALPINANG - d'lab Coffee and Eatery Pangkalpinang Hadirkan Konsep Aesthetic,

Coffee Shop dipangkalpinang & working space

Pangkalpinang