Camping Ground Tikus Emas

Banjir Genangi Badan Jalan di Desa Nibung, Banyak Kendaraan Roda Dua yang Mogok

14, January 2021 - 03:07 PM
Reporter : adithan
Doc : Ilham Febry Kurniawan (Bangka Tengah)
Doc : Ilham Febry Kurniawan (Bangka Tengah)

BANGKA TERKINI - BANGKA TENGAH --- Jalan lintas Provinsi Bangka Belitung yakni di Desa nibung terendam banjir setinggi lutut orang dewasa, akibat genangan air tersebut banyak kendaraan Roda Dua alami mogok, Kamis (14/01/2021).

Anggota Sentra Komunikasi (Senkom) mitra Polri, Bambang Irawan mengatakan, banjir ini mulai terjadi pada hari Rabu (13/01/2021) kemarin. Namun puncak ketinggian air terjadi pada hari ini kurang lebih dengan ketinggian 60cm.

" Banyak sekali motor kendaraan Roda 2 yang mogok saat melintasi jalan yang tergenang air tersebut. Jadi kita (Senkom) bersama beberapa anggota Polsek Koba serta di bantu warga, turut mengatur dan membantu kendaraan yang melintas. Karena akibat banjir ini, terjadi antrian panjang kendaraan yang akan melintas," ujarnya.

Sementara itu, Yanti salah satu pengendara yang kendaraanya mogok pada saat melintas, berharap agar pemerintah mencari solusi. Karena menurut nya  setiap musim penghujan, pasti selalu terjadi banjir di kawasan tersebut. (BOM)

Penulis : Ilham Febry Kurniawan