Camping Ground Tikus Emas

Ini Alasan Upacara Luar Biasa oleh KNPI Babel

17, August 2018 - 01:22 PM
Reporter : adithan
KNPI Babel, Gelar Upacara Luar Biasa HUT RI ke 73 di Rumah Dinas Walikota Pangkalpinang, Jum'at (17/08/2018).
Doc
Doc
Doc
KNPI Babel, Gelar Upacara Luar Biasa HUT RI ke 73 di Rumah Dinas Walikota Pangkalpinang, Jum'at (17/08/2018).

Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Peringatan upacara Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-73 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dilaksanakan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Bangka Belitung, tidak seperti upacara pada umumnya.

Suara hentakan kaki dan tongkat pemimpin upacara menjadi penanda pelaksanaan upacara luar biasa di Rumah Dinas Walikota Pangkalpinang, Jum'at (17/08/2018).

Rasa haru, bangga, air mata dari tamu undangan mulai menetes ketika petugas pengibar bendera mulai berjalan dengan langkah tegap, sembari mendorong kursi roda yang di duduki Atsaalisatul Maisyah sebagai petugas penerima bendera.

Setelah bendera merah putih berhasil dikembangkan dengan baik, tepuk tangan para tamu undangan mengiringi langkah tegap para petugas pengibaran bendera luar biasa ini.

Muhammad Irham, Ketua KNPI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sekaligus inisiator upacara luar biasa mengatakan bahwa ada pesan moral yang terkandung dalam penyelenggaran upacara ini.

Pertama, bahwasanya setiap orang tanpa terbatas pada keterbatasan fisik diberikan hak yang sama untuk terlibat dalam perayaan kemerdekaan Republik Indonesia.

Kedua, keberhasilan penyelenggaraan upacara ini menghapus stigma bahwa untuk menjaga kesakralan prosesi upacara petugas upacara harus memiliki fisik yang mendukung dan sempurna tapi faktanya jika kita berikan kesempatan yang sama tentunya adik-adik berkebutuhan khusus ini juga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

Ketiga, selama ini peringatan upacara teman-teman disabilitas hanya sebatas ceremoni sederhana, tertutup dan biasa-biasa saja hari ini kita berikan kesempatan kepada adik-adik berkebutuhan khusus ini untuk merasakan euforia, kebanggaan menjadi petugas upacara.

" Ada kebanggaan tersendiri yang kita tanamkan di hati adik-adik kita, bahwasanya nasionalisme tidak terbatas pada persoalan fisik saja," ungkapnya.

Lanjutnya, Dalam kesempatan ini, KNPI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendorong pemerintah untuk aktif memberikan kesempatan yang sama (equal opportunity) kepada kaum disabilitas dan Anak berkebutuhan khusus di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

" Hargai mereka karena kemampuannya, bukan karena keterbatasanya banyak yang berprestasi," tegasnya.

Hal senada juga diungkapkan Remil Yanus Salalima, Sekjen KNPI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, bahwa seyogyanya kita melihat kemampuanya bukan melihat keterbatasannya.

" Saya mendorong pemerintah daerah untuk membuat agenda tahunan khusus bagi kaum disabilitas dan anak berkebutuhan khusus, bila perlu petugas upacaranya dikukuhkan sebagai anggota Paskibraka luar biasa, ini yang kemudian disebut equality," tutupnya.