Camping Ground Tikus Emas

Cegah Corona di Bangka Belitung, Pemkot Pangkalpinang Siapkan Ruang Isolasi

30, March 2020 - 02:26 PM
Reporter : adithan
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil tinjau Rusunawa yang akan dijadikan Ruang Isolasi, Senin (23/03/2020).
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil tinjau Rusunawa yang akan dijadikan Ruang Isolasi, Senin (23/03/2020).

Berita Bangka Belitung - Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Terkait Corona Virus Disease (Covid-19) di Bangka Belitung, Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang siapkan Ruang Isolasi.

Hal tersebut diungkapkan Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil saat melakukan pemantauan Rusunawa di Pangkalbalam yang akan digunakan sebagai ruang isolasi, Senin (30/03/2020).

" Kurang lebih 100 ruangan di Rusunawa akan disiapkan untuk ruang isolasi. Satu pekan ini kita akan mempersiapkan ruangan nya, jadi pada pekan berikutnya sudah bisa beroperasi, dengan fasilitas seperti tempat tidur, kipas angin, makan dan minum," ungkap pria yang kerap disapa Molen tersebut.

Dijelaskan Molen, ruangan ini nanti disiapkan untuk jenis Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ringan tapi bagi yang tidak mampu. " Jadi bagi yang tidak mampu mungkin susah untuk di rumah sakit, jadi kita siapkan ini semua. Tapi itu pun jika mereka mau untuk disini. Beruntung kita tidak harus membangun lagi, jadi kita manfaat Rusunawa ini. Tinggal mempersiapkan perlengkapan lainnya," pungkasnya.

Lanjut Kepala Dinas Kesehatan Pangkalpinang, Masagus Hakim, kamar tersebut dilengkapi dengan peralatan seperti tempat tidur, kipas angin, makan dan minum.

" Mereka akan kita observasi selama 14 hari, jika memang negatif secepatnya dipulangkan. Jika memang semakin memburuk pasti segera dibawa ke Rumah Sakit," tutupnya. (AsF)