Camping Ground Tikus Emas

KPU Bangka, Kembali Bagikan Sembako Ke Warga Terdampak Covid-19

17, June 2020 - 04:29 PM
Reporter : adithan
KPU Kabupaten Bangka, Kembali Bagikan Sembako Ke Warga Terdampak Covid-19
KPU Kabupaten Bangka, Kembali Bagikan Sembako Ke Warga Terdampak Covid-19

Berita Bangka Belitung - Bangka Terkini, Kabupaten Bangka --- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka kembali membagikan paket sembako kepada masyarakat yang terimbas dampak ekonomi Pandemi Covid-19.

Dengan mengusung tema "Semangat Berbagi Untuk Semua" Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka bagikan sebanyak 35 paket bahan makanan yang berisi beras, minyak goreng, gula dan terigu kembali dibagikan pada 16 - 17 Juni 2020, dengan mendatangi langsung rumah penerimanya.

Menurut Sekretaris KPU Bangka, Basuni paket bahan makanan yang dibagikan tersebut merupakan bentuk kepedulian Komisioner dan Pegawai KPU Bangka terhadap sesama dalam menghadapi Pandemi Covid-19 ini.

" Kami mengadakan penggalangan dana sukarela. Komisioner dan pegawai menyisihkan pendapatannya untuk dibelikan paket sembako yang kemudian disalurkan kepada masyarakat yang terkena dampak ekonomi dari Pandemi Covid-19 ini," ungkap Basuni.

Diakui Basuni, pihaknya juga sudah melakukan kegiatan ini sejak awal april 2020 kemarin. Bulan ini sudah memasuki tahap ke 3 pembagian paket bahan makanan. Selain itu, pada bulan Ramadhan tadi pihak nya juga membagikan takjil untuk petugas medis dan keluarga pasien di RSUD Depati Bahrin, PSC 119 dan PMI Sungailiat .

" Insya Allah berkelanjutan, setiap awal bulan kami akan melakukan kegiatan serupa sampai Pandemi ini berakhir. Semoga kegiatan ini mendatangkan manfaat bagi kita semua, terutama bagi penerima," ujar Basuni.

Tidak hanya itu, dalam situasi Pandemi Covid-19 saat ini, dikatakan Basuni pihalnya juga melakukan beberapa langkah antisipasi dalam mencegah Covid-19. " Kita juga turut aktif mengkampanyekan pola hidup sehat di media sosial, menyiapkan alat cuci tangan di depan pintu masuk kantor, penyemprotan disinfektan serta selalu menggunakan masker," tukasnya.

" Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi instruksi Pemerintah. Rajin mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, jaga jarak dan menghindari keramaian,  menggunakan masker bila terpaksa harus keluar rumah serta selalu berdoa kepada Sang Pencipta agar wabah ini lekas berlalu dan kita kembali bisa beraktivitas seperti semula," pungkas Basuni. (Rap)

Terbaru
Tempat Billiard di Bangka

Tempat Billiard di Bangka B9 Billiard & Cafe

Berita Bangka
Sunat pada Anak Laki-laki

Usia Ideal untuk Sunat pada Anak Laki-laki

Berita Bangka
PANGKALPINANG - d'lab Coffee and Eatery Pangkalpinang Hadirkan Konsep Aesthetic,

Coffee Shop dipangkalpinang & working space

Pangkalpinang