Camping Ground Tikus Emas

Cegah Covid-19, Pemkot Pangkalpinang Gelar Swab Antigen ke Warung Kopi

18, February 2021 - 07:16 AM
Reporter : adithan
Doc
Doc

BANGKA TERKINI - PANGKALPINANG --- Demi mencegah penularan virus Covid-19, Pemkot Pangkalpinang bersama TNI dan Polri melakukan penegakan disiplin protokol kesehatan dengan melaksanakan tes antigen kepada para pengunjung warung kopi diwilayah Pangkalpinang.

Kepala Dinas Kesehatan Pangkalpinang, Masagus Hakim mengatakan pihak nya sengaja melakukan pemeriksaan swab antigen tersebut, pasalnya kasus Covid-19 terus bertambah di Pangkalpinang.

" Kegiatan kali ini dilakukan untuk meminimalkan kemungkinan penyebaran COVID-19 di Kota Pangkalpinang terutama di tempat-tempat keramaian," ungkap Kadis Kesehatan Pangkalpinang.

" ni adalah salah satu dari rangkaian yang sudah pernah kita lakukan di jalan yang berbatasan langsung dengan Pangkalpinang dan kali ini dilaksanakan di tempat-tempat keramaian," ucapnya.

Kegiatan tersebut merupakan pertama kali dilaksanakan di tempat keramaian pada malam hari dan akan dilanjutkan di tempat-tempat keramaian lain dan tempat hiburan malam.

" Target kita untuk malam tadi ada 100 sampel di Warung Kopi depan Masjid Jamik Pangkalpinang, namun yang terjaring hanya 87 orang. Dan dari 87 orang yang diperiksa semua hasilnya negatif," pungkasnya. (Red)