Tinjau Lokasi Pembangunan Drainase, Susanto 'Warga Sepakat Tidak Ada Kendala'
Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Kecamatan Tamansari Pangkalpinang, tinjau langsung lokasi yang akan dilakukan proyek normalisasi oleh Dinas PUPR Babel di wilayah Kelurahan Gedung Nasional, Senin (11/03/2019).
Hadir dalam peninjauan tersebut, Camat Tamansari Susanto, Lurah Kelurahan Gedung Nasional Ismail, dan juga PPK Pelaksana dari Dinas PUPR Babel, Beni.
Lurah Kelurahan Gedung Nasional Ismail mengatakan sangat bersyukur karena masyarakat sekitar mendukung program ini.
Sementara itu Camat Taman Sari, Susanto mengatakan peninjauan tersebut dilakukan agar proyek normalisasi ini cepat terlaksana dan selesai, agar masyarakat Taman Sari khususnya bisa terhindar dari banjir.
Diakuinya, tidak ada kendala atau permasalahan setelah melakukan peninjauan, dan berharap masalah banjir yang selama ini membuat resah warga, bisa terjawab melalui program normalisasi ini.
" Masyarakat Taman Sari sangat mendukung program ini, sebab Proyek ini dari kita untuk kita, mudah-mudahan tidak ada genangan air lagi. Setidaknya saat hujan 3-4 jam tidak ada lagi genangan air atau membuat daerah ini banjir," terangnya.
" Kedepan kita melakukan action atau pembongkaran terhadap bangunan yang sudah memakan trotoar, karena mereka sudah sepakat saat dikumpulkan di Kecamatan beberapa waktu lalu," tegasnya.
Sementara itu, PPK dari Dinas PUPR Babel Beny mengatakan dalam proyek di sepanjang jalan RE Martadinata Sumerjo, akan dilakukan pengaspalan ulang, pembongkaran dan pembuatan trotoar baru, serta membangun ulang saluran air yang rusak.
" Semoga proyek ini bisa meminimalisir banjir, dan jalannya air melalui saluran - saluran ini bisa lancar langsung terbuang ke Sungai," harapnya.
Lebih lanjut, salah satu warga yang terkena dampak dari pembuatan proyek normalisasi ini mengatakan sangat mendukung proyek pembangunan oleh PUPR Babel ini. " Saya mewakili masyarakat sekitar, Sangat mendukung. Tapi terkait peraturan kita mohon jangan terlalu ketat. Kalau hanya yang terkena dikit atau cuma beberapa jengkal tolong ikhlaskan sajalah," pungkasnya.
" Terima kasih juga pada Camat, lurah, serta Pemda yang cepat tanggap masalah banjir ini, dan memang harus segera ditangani, jangan sampai ditunda - tunda," tutupnya.