Iklan Bangka Terkini

Bantu Korban Banjir, Relawan Babel Peduli Berangkat ke Banten

16, January 2020 - 05:55 PM
Reporter : adithan
Doc (Babel Peduli)
Doc (Babel Peduli)

Berita Bangka Belitung - Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Bentuk Kepedulian Kemanusian Tim Relawan Bangka Belitung (Babel) peduli Turun Ke Lebak Banten, Kamis (16/01/2020).

Hal tersebut dipastikan setelah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bangka Belitung mengelar apel pelepasan tim relawan Babel peduli pasca banjir ke wilayah Desa Sajira Mekar, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.

Usai apel pelepasan tim relawan Babel peduli tersebut yang berlangsung di Halaman Kantor Gubernur Provinsi Bangka Belitung, Kepala BPBD Provinsi Bangka Belitung, Mikron Antariksa mengatakan, tim relawan yang siap dikirim itu tergabung dari berbagai lapisan maupun komunitas berjumlah 42 personil.

" Tim relawan itu diantaranya Tim TRC BPBD Babel, ERG PT Timah, Kwarda Pramuka Peduli Bencana, MDMC Belitung, Komunitas VW, IOF, Laskar Sekaban, RSU Provinsi, Komunitas Gempa 01,maupun RAPIDA," ungkap Mikron.

Selain mengirimkan 42 orang tim relawan, ditambahkan Mikron beberapa unit kendaraan juga ikut di bawa ke lokasi pasca banjir.

" Kita membawa kendaraan rescue sebanyak 4 unit, kendaraan off road 2 unit, kendaraan truk 3 unit, mobil ambulans 1 unit, motor trail 2 unit dan mobil VW 1 unit. Semua itu agar lebih cepat melakukan eksekusi," tetangnya.

Diketahui, rombongan tim relawan asal Provinsi Bangka Belitung akan menggunakan jalur Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok menuju Tanjung Api-Api Palembang hingga tiba di Banten.

" Kita harap semua tim relawan untuk selalu kompak dalam menjalankan misi kemanusian dan tentunya selalu fokus untuk menjaga kesehatan, dan selamat sampai tujuan," tutupnya. (Red)

Iklan Bangka Terkini