Hari Ini, Tenaga Kesehatan di Bangka Tengah Suntik Vaksin Covid-19 Sinovac

BANGKA TERKINI - BANGKA TENGAH --- Hari ini Dinas Kesehatan (Dinkes) Bangka Tengah melakukan penyuntikan Vaksin covid-19 Sinovac kepada seluruh Tenaga Kesehatan (Nakes) yang ada di Bangka Tengah, Selasa (02/02/2021).
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Bangka Tengah, dr. Bachrun Siregar mengatakan penyuntikan vaksin kepada tenaga kesehatan dilaksanakan hari ini mulai pukul 09.00 WIB, di seluruh sembilan puskesmas yang ada di Bangka Tengah.
" Saya keliling memantau ke seluruh puskesmas yang melaksanakan Vaksinasi, sekaligus mengajak seluruh Nakes untuk ikut berpartisipasi proses Vaksinasi demi memutus rantai penyebaran covid 19," ungkap dr. Bahrun.
" Dengan melihat ketersediaan vaksin yang ada, maka berikutnya yang akan divaksin adalah TNI-POLRI, kejaksaan, kehakiman, anggota dewan, ASN dan terakhir akan dilakukan ke masyarakat," tutupnya. (BOM)
Penulis : ILHAM FEBRY KURNIAWAN