Camping Ground Tikus Emas

Jelang Nataru, Jajaran Forkopimda Bangka Tengah Sidak Pasar Koba

20, December 2022 - 01:31 PM
Reporter : adithan
Jelang Nataru, Jajaran Forkopimda Bangka Tengah Sidak Pasar Koba
Jelang Nataru, Jajaran Forkopimda Bangka Tengah Sidak Pasar Koba

BANGKA TERKINI, BANGKA TENGAH - Pemerintahan Kabupaten Bangka Tengah bersama jajaran Forkopimda melakukan sidak harga kebutuhan pokok menjelang Nataru di pasar Koba.

Tampak para pejabat daerah yang melakukan sidak pasar Bupati Bangka Tengah, Sekda, Kapolres, Pabung Korem Garuda Jaya, serta para Opd Bangka Tengah.

Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman menyampaikan, dirinya bersama jajaran Forkopimda melakukan sidak harga di pasar menjelang Nataru.

" Memang ada beberapa barang yang naik seperti sayuran dan bumbu bumbu dapur tapi masih relatif stabil karena kenaikan sedikit," ujarnya selasa (20/12/2022).

Ia juga menyampaikan saat sidak harga tadi yang menjadi perhatian dia adalah naiknya harga beras tentu hal ini menjadi perhatian kita.

" Untuk itu dirinya meminta kepada dinas Disperindagkop untuk terus memantau harga beras, apabila sampai Nataru nanti harga beras terus naik maka dirinya melalui dinas akan melakukan langkah langkah selanjutnya, seperti mengadakan pasar sembako murah," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM Bangka Tengah  (Disperindagkop dan UMKM) Ali Imron mengatakan, untuk harga masih tergolong stabil dan terkait stock juga di pastikan aman menjelang Nataru," ujarnya.

Untuk kenaikan sendiri ada beberapa kebutuhan pokok seperti telur, sayur mayur, cabai, bawang merah, dan beras.

"Kita akan terus pantau harga kebutuhan pokok dan ketersedian stok menjelang Nataru, tapi di pastikan untuk stok masih stabil," tandas Ali Imron. (BOM)