Iklan Bangka Terkini

Minim Penerangan Jalan di SMP 10 Pangkalpinang, Picu Kecelakaan

26, November 2024 - 09:03 AM
Reporter : adithan
Minim Penerangan Jalan di SMP 10 Pangkalpinang, Picu Kecelakaan
Minim Penerangan Jalan di SMP 10 Pangkalpinang, Picu Kecelakaan
PANGKALPINANG, BANGKATERKINI – Minimnya penerangan di Jalan SMP 10, Jalan Tanjung Raya Bunga Kota Pangkalpinang, terus menjadi perhatian masyarakat.

Gelap gulita di kawasan tersebut tidak hanya mengganggu kenyamanan pengguna jalan, tetapi juga kerap memicu kecelakaan. 

Salah satu insiden terbaru melibatkan seorang ibu yang mengendarai sepeda motor sambil membawa anak kecil. Akibat kurangnya pencahayaan, ibu tersebut terjatuh dan mengalami luka serius.

Menanggapi kejadian tersebut, anggota DPRD Kota Pangkalpinang, Rocky Husada, meminta agar Pemerintah Kota Pangkalpinang segera memprioritaskan pemasangan lampu penerangan jalan di lokasi-lokasi yang menjadi keluhan masyarakat. 

Ia menegaskan bahwa gelapnya ruas jalan tidak hanya meningkatkan risiko kecelakaan, tetapi juga memicu tindakan kriminal dan perilaku negatif di kalangan remaja.

"Ini salah satu contoh korban yang dilaporkan kepada kami. Kami meminta OPD terkait agar segera memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, khususnya dalam penyediaan penerangan jalan," ujar Rocky, Selasa (26/11/2024).

Rocky berharap Pemerintah Kota Pangkalpinang segera merespons keluhan ini demi menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi masyarakat. 

“Ini bukan hanya soal penerangan, tetapi juga keselamatan dan kesejahteraan warga,” ungkapnya.

Rocky menambahkan bahwa persoalan penerangan jalan telah berulang kali ia sampaikan, termasuk saat reses di Kantor Kecamatan Bukit Intan pada Sabtu (2/11/2024) lalu. 

Dalam pertemuan tersebut, ia mendesak Dinas Perhubungan Kota Pangkalpinang untuk segera mengambil langkah konkret, tidak hanya terkait pemasangan lampu jalan, tetapi juga fasilitas keselamatan lainnya seperti cermin tikungan (cembung kaca).
Iklan Bangka Terkini