Dua Wasit Atletik Babel Ikut Andil Pada Porwil X Sumatera di Bengkulu

Berita Bangka Belitung - Bangka Terkini, Pangkalpinang --- Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Bangka Belitung (Babel), kirim 2 wasit yang ikut andil dalam penjurian cabor atletik pada Porwil X Sumatera, di Bengkulu.
Kepada media, Ketua Komisi Perwasitan Pengprov PASI Bangka Belitung, Fauzhanul Hakim, S.Pd merasa bangga wasit dari Bangka Belitung (Babel) bisa ikut andil dalam Porwil X Sumatera ini. Pasalnya belum pernah ada wasit atletik perwakilan Babel yang ikut andil pada Event Nasional seperti Porwil ini.
Dijelaskannya, dalam Porwil X Sumatera ini ada 7 wasit yang diminta langsung oleh PB PASI untuk ikut serta, 5 wasit dari daerah lain dan 2 wasit dari Bangka Belitung.
" PB PASI Pusat mengirimkan surat ke Pengprov PASI Babel dengan meminta perwakilan wasit dari Babel agar bisa ikut andil dalam Porwil X Sumatera. Namun mereka meminta yang sudah ada sertifikat National Technical Official (NTO) nya," ungkap Fauzan.
Ditambahkan Fauzan, yang juga merupakan guru olahraga di SMP Negeri 1 Pangkalpinang ini mengatakan selain dirinya wasit dari Babel yang ikut andil pada Porwil X Sumatera ini ialah Aloysius S.Pd, pasalnya hanya mereka berdua wasit atletik yang ada sertifikat NTO.
" Semoga kedepan semakin banyak wasit atletik yang ada sertifikat NTO dan bisa mendapatkan panggilan seperti event Nasional hingga Internasional," harapnya. (AsF)