Iklan Bangka Terkini

Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil Hadiri Perayaan Tahun Baru Islam di Semabung Baru

19, August 2020 - 07:52 PM
Reporter : adithan
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil Hadiri Perayaan Tahun Baru Islam di Semabung Baru, Kamis (19/08/2020)
Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil Hadiri Perayaan Tahun Baru Islam di Semabung Baru, Kamis (19/08/2020)

BANGKA TERKINI - PANGKALPINANG - Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil / Molen hadiri ceramah Agama dalam memperingati Tahun Baru Hijriah (1 Muharram 1442 H), di Masjid At-Taqwa Kelurahan Semabung Baru Kecamatan Girimaya KotaPangkalpinang, Kamis (19/08/2020).

Dalam sambutannya, Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil meminta agar peringatan Tahun Baru Islam di Masjid At-Taqwa tetap dilaksanakan setiap tahunnya. " Saya tahu Masjid At-Taqwa ini setiap tahun selalu merayakan ini, hal seperti ini jangan dihilangkan, Insyaallah tahun depan tetap kita rayakan seperti tahun - tahun sebelumnya agar lebih meriah lagi," ungkapnya.

Terpisah, Ketua Masjid At-Taqwa, Syaiful Akbari mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga pelakaanaan acara Peringatan Tahun Baru Islam 1442 H berjalan dengan lancar. " Kepada semua pihak yang telah membantu, kami ucapkan terima kasih sehingga acara peringatan Tahun Baru Islam ini dapat terlaksana dengan lancar," ucap Syaiful.

Dari pantauan Bangka Terkini, Acara peringatan Tahun Baru Islam ini dihadiri oleh Kapolda Babel yang diwakili oleh Dir Binmas, Kombes Pol Rudi H, Kementerian Agama Provinsi Babel, Kapolres Pangkalpinang, Ketua TP PKK Pangkalpinang, Kementerian Agama Kota Pangkalpinang, Camat, Lurah dan juga masyarakat Kecamatan Girimaya.

Acara Peringatan Tahun Baru Islam ini juga diisi dengan Ceramah Agama yang disampaikan oleh Habib Hussein bin Umar Assegaf dan kemudian acara diakhiri dengan Nganggung, makan bersama dengan dulang yang berisi makanan dan lauk pauk yang sudah disediakan oleh masyarakat Girimaya Pangkalpinang. (Adv)

 

Iklan Bangka Terkini