Iklan Bangka Terkini

Pemkab Bangka Tengah dan DPRD Tandatangani RPJMD 2021-2026

14, April 2021 - 04:06 PM
Reporter : adithan
Pemkab Bangka Tengah dan DPRD Tandatangani RPJMD 2021-2026
Pemkab Bangka Tengah dan DPRD Tandatangani RPJMD 2021-2026

BANGKA TERKINI - BANGKA TENGAH ---- Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah bersama DPRD sepakat menandatangani Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021 - 2026 dalam rapat paripurna, Rabu (14/04/2021).

Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengatakan, penandatangaanan RPJMD ini merupakan sesuai dengan visi misi kepemimpinan nya untuk Lima tahun mendatang.

" Garis besar haluan perumusan dari RPJMD ini untuk pembangunan di masyarakat seperti pertumbuhan ekonomi, kesehatan untuk masyarakat dan pendidikan bagi masyarakat," ungkap Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman.

" Sebenarnya ada 17 item yang di tuang kan dalam RPJMD ini, namun setelah di rumuskan ada tiga poin yang kita utamakan dalam segi ekonomi, kesehatan dan pendidikan semua nya berkaitan," akui Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman.

Sementara itu  Ketua DPRD Bangka Tengah Mehoa mengungkapkan , perumusan tahapan tahapan RPJMD ini sudah sesuai dengan permendagri, lalu setelah itu kita sampaikan ke Gubernur untuk di evaluasi.

" Semoga tidak ada banyak koreksi nya, kita berharap Pemkab dan DPRD bisa terciptanya Sinergi yang baik karena ini salah satu bentuk kataatan kita untuk Pemerintah," pungkas Mehoa. (BOM)

Iklan Bangka Terkini