Iklan Bangka Terkini

BNN Kota Pangkalpinang Ajak Perangkat Desa Air Mesu Timur Untuk Memberantas Narkoba

12, May 2022 - 06:32 PM
Reporter : Dion (Atok)
BNN Kota Pangkalpinang Ajak Perangkat Desa Air Mesu Timur Untuk Memberantas Narkoba
BNN Kota Pangkalpinang Ajak Perangkat Desa Air Mesu Timur Untuk Memberantas Narkoba

PANGKALPINANG, bangkaterkini.com - Program Intervensi Berbasis Masyarakat (IBM) merupakan langkah strategis untuk meningkatkan aksesibilitas layanan rehabilitasi bagi masyarakat yang belum tersentuh dengan layanan tersebut.

Adapun lingkup pelaksanaan IBM ini berada di desa-desa yang rawan penyalahgunaan narkoba, pembentukan unit intervensi berbasis masyarakat ini juga bersinergi dengan program Desa Bersinar (Bersih Narkoba) dan program pemberdayaan masyarakat dari Deputi Bidang Pencegahan dan Deputi Bidang Pemberdayaan Masyarakat Badan Narkotika Nasional (BNN)

Dalam rangka memaksimalkan implementasi program IBM di desa, BNN Kota Pangkalpinang melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Intervensi Berbasis Masyarakat selama tiga hari berturut, berlangsung di Aula Kantor Desa Air Mesu Timur kecamatan Pangkalan Baru, Rabu s/d Jumat (11-13/05). Pelaksanaan bimtek kali ini merupakan salah satu rangkaian persiapan pencanangan desa Bersinar yang sebentar lagi akan terealisasi.

Kepala BNN Kota Pangkalpinang AKBP Noer Wisnanto, S.IK mengatakan bahwa dalam melaksanakan kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para pembina teknis seksi rehabilitasi BNN Kota Pangkalpinang.

"Kegiatan ini kita laksanakan agar mereka dapat memahami, menerapkan, menganalisis, mengevaluasi dan membentuk IBM di desa-desa," ujar Noer, Rabu (12/05/2022).

Lebih lanjut, Noer berharap melalui kegiatan ini, para pembina teknis seksi rehabilitasi dapat menjelaskan dan membimbing petugas di BNN Kota Pangkalpinang mengenai perencanaan, pelaksanaan, pengelolaan dan monitoring program.

"Semua ini bertujuan untuk membangun hubungan dengan pengguna narkoba, baik itu keluarga, atau masyarakat di sekitar, serta mendorong agar memanfaatkan layanan itu," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Air Mesu Timur Hasanudin mengatakan bahwa pihaknya juga terus berupaya dalam pelaksanaan Program Desa Bersinar, melalui edukasi ke rumah-rumah, mendata warga pendatang, hingga himbauan kepada para jemaah di masjid-masjid dalam rangka pencegahan penyalahgunaan narkoba.

"Saya sendiri sudah berkomunikasi dengan para tokoh masyarakat, tokoh agama, dan Aparat Hukum dalam memberikan edukasi kepada warga khususnya pencegahan penyalahgunaan narkoba, dan bersama Bhabinkabtimas kita sering melakukan penyuluhan mengenai bahayanya Narkoba," tutup Hasanudin (atk)

Iklan Bangka Terkini